Fakultas Hukum UAD Resmi Melantik Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM)
Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Hukum UAD telah dilantik resmi oleh pihak FH-UAD (12/4). Pelantikan yang diselenggarakan di Laboratorium Fakultas Hukum UAD ini dihadiri oleh M. Hajir Susanto, S.H., M.H. selaku Wakil Dekan FH-UAD, Erif Fahmi dari Dewan Pewakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Ahmad Dahlan, Aji Galih Prayogo selaku Demisioner Gubernur BEM FH UAD periode 2013-2014, Perwakilan DPM Fakultas se-UAD, dan mahasiswa Fakultas Hukum UAD. DPM FH-UAD merupakan salah satu organisasi mahasiswa di tingkat Fakultas Hukum, selain Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Komunitas Peradilan Semu (KPS). Pelantikan yang diselenggarakan setahun sekali atau satu periode masa jabatan ini melantik 15 mahasiswa Fakultas Hukum sebagai pengurus DPM periode 2014-2015. Pelantikan ini secara resmi sah dengan dibacakannya SK Dekan oleh Wakil Dekan FH-UAD. Periode ini, Andi Ramadan, mahasiswa semester empat terpilih dan ditetapkan sebagai Ketua DPM FH UAD.
Andi Ramadan selaku Ketua DPM FH baru memaparkan visi dan misi DPM FH-UAD periode 2014-2015 dan mengungkapkan kesediaannya dalam mengemban amanah yang diberikan. Pada kesempatan lain, Wakil Dekan FH UAD mengucapkan selamat kepada DPM FH-UAD yang baru dan berharap agar DPM FH-UAD dapat menampung aspirasi mahasiswa FH-UAD, serta dapat melaksanakan tugas dan fungsi DPM Fakultas Hukum sebagimana mestinya. (hry)