Langkah Awal Di Posisi Empat
Bertempat di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY),
lomba debat dengan tema “Lima Pilar Keistimewaan Yogyakarta†diselenggarakan (17-18/12). Ajang bergengsi ini
diselenggarakan seiring dengan telah disahkannya Undang-Undang Keistimewaan
Yogyakarta. Fakultas Hukum Universitas Ahmad Dahlan mengirimkan satu tim yang terdiri dari Armawan, Elya
Mayasari, dan Putri Amalia dengan dosen pembimbing Rahmat Muhajir Nugroho,
S.H., M.H.
Hukum UAD berhadapan dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, Universitas Janabadra, dan Universitas
Islam Indonesia (UII). Tim Fakultas Hukum UAD pada kesempatan tersebut
menduduki posisi ke-empat. Diakui oleh Putri Amalia, salah satu anggota tim debat FH UAD, bahwa lawan dari universitas lain cukup berat, oleh
karena itu penguasaan materi dan ketrampilan sangat berpengaruh agar bisa lolos dan menjadi juara. Walaupun belum
menduduki peringkat tiga besar, namun ini bukanlah suatu
kegagalan melainkan langkah awal harapan prestasi ke depan. Demikian juga sebagai pengalaman berharga karena bisa mempelajari kompetensi masing-masing tim, tambah Putri. Harapannya kedepan Fakultas Hukum UAD lebih bersemangat serta pantang menyerah untuk menghadapi kompetisi
berikutnya. (hry)