Dekan FH UAD : Komitmen “Menggula Wentah” Kepercayaan Masyarakat
<p>Yogya. Dekan Fakultas Hukum UAD Rahmat Muhajir Nugroho, SH., MH. memberikan arahan dalam rapat persiapan Perkuliahan yang diikuti oleh seluruh Staf pengajara FH UAD pada hari Sabtu, 5 september 2015 di Ruang Laboratorium Hukum.</p>
<p>Peningkatan jumlah mahasiswa baru yaitu sebanyak 260 mahasiwa menandakan kepercayaan masyarakat juga meningkat terhadap produk FH UAD. Oleh karena itu maka seluruh pihak baik tenaga edukatif maupun non edukatif FH UAD diharapkan bisa <strong>“menggula wentah</strong>” kepercayaan masyarakat tersebut.</p>
<p> Ada beberapa hal yang disampaikan oleh Dekan Fakultas Hukum diantaranya adalah :</p>
<ol>
<li>Dosen diharapkan selalu memperbaiki bahan ajar dengan dasar hukum terbaru, teori-teori baru, informasi baru, serta disertai dengan study kasus terbaru. Hal ini agar apa yang diajarkan tertinggal dengan kemajuan perkembangan hukum.</li>
<li>Metode mengajar yang lebih menyenangkan, menggembirakan perlu dikedepankan sehingga mahasiswa akan lebih mudah untuk memahami dan menyerap ilmu yang diajarkan.</li>
<li>Meningkatkan kedisiplinan mahasiswa hukum karena yang diajarkan adalah tentang hukum tentunya keteladanan kepatuhan terhadap hukum harus lebih tinggi tanpa meninggalkan kekritisan.</li>
<li>Meningkatkan pelayanan kepada mahasiswa berupa bimbingan akademik dan membantu mahasiswa dalam menghadapi persoalan-persoalan yang berkaitan dengan perkuliahan.</li>
<li>Selalu memotivasi mahasiswa untuk tetap semangat dan belajar keras karena perkuliahan selama 4-5 tahun bukanlah waktu yang pendek dengan segala persoalannya dalam menyelesaikan studi.</li>
</ol>
<p>Point-point di atas diharapkan sebagai langkah untuk memberikan yang terbaik atas kepercayaan masyarakat terhadap FH UAD sebagai bentuk tanggungjawab bersama. (uti)</p>